Beranda Ekonomi Emas Naik 0,2% Sentuh US$3.3549,94 Per Troy Ons

Emas Naik 0,2% Sentuh US$3.3549,94 Per Troy Ons

hingga pukul 06.10 WIB, harga emas dunia di pasar spot kembali menguat 0,2% di posisi US$3.3549,94 per troy ons.

0
Emas

Sementara itu, dolar melemah terhadap mata uang lainnya hingga bertahan di dekat level terendah tiga tahun yang dicapai minggu lalu, membuat emas lebih menarik bagi pemegang mata uang lainnya.
Indeks dolar AS melemah ke 99,38 pada perdagangan kemarin, terlemah sejak April 2022 atau tiga tahun terakhir. 

Emas telah naik hampir US$700 tahun  ini, didukung oleh perselisihan tarif, ekspektasi penurunan suku bunga, dan pembelian bank sentral yang kuat.

"Reli telah menjadi sedikit tidak terkendali, sehingga berisiko mengalami koreksi. Namun, selama lebih dari setahun ini kami telah melihat koreksi yang cukup dangkal," ujar Ole Hansen, kepala strategi komoditas di Saxo Bank.

Bank sentral Amerika Serikat (AS) The Federal Reserve (The Fed) mulai gamang menghadapi dampak perang dagang.

Chairman The Fed, Jerome Powell, mengatakan The Fed kini dihadapkan pada dilemma dalam menentukan kebijakan ke depan karena dampak perang dagang akan mempengaruhi laju inflasi hingga pertumbuhan ekonomi,

Berbicara dalam acara Economic Outlook di Economic Club of Chicago, Chicago, Rabu waktu AS (16/4/2025), Powell mengatakan perang dagang membuat The Fed terjebak dalam dilema antara mengendalikan inflasi dan mendukung pertumbuhan ekonomi.

"Jika itu terjadi, kami akan mempertimbangkan sejauh mana ekonomi sudah menjauh dari targetnya. (Sejauh mana) jangka waktu yang berbeda dari kesenjangan tersebut diperkirakan bisa tertutup," ujar Powell dikutip dari CNBC International,

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Teratas

Berita Terkait
Berita Terkait