Beranda Kabupaten Solok Apel Gabungan Perdana Pasca Idul Fitri 1446 H, Bupati Solok Tekankan Semangat Pelayanan dan Integritas Kerja

Apel Gabungan Perdana Pasca Idul Fitri 1446 H, Bupati Solok Tekankan Semangat Pelayanan dan Integritas Kerja

0
Pemerintah Kabupaten Solok melaksanakan Apel Gabungan perdana setelah libur panjang cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah, Selasa pagi (08/04/2025).

Bupati juga mendorong seluruh jajaran untuk fokus pada percepatan pelaksanaan program prioritas, khususnya RPJMD yang menjadi amanah rakyat dan harus segera diwujudkan. “Seluruh program kerja yang telah dirancang harus dilaksanakan dengan baik dan fokus, demi mewujudkan masyarakat Kabupaten Solok yang madani,” tambahnya.

Mengakhiri arahannya, Bupati Jon Firman Pandu mengajak seluruh ASN dan THL agar tetap menjaga kekompakan, bekerja dengan riang gembira, dan saling mendukung dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. “Mari kita jaga kebersamaan ini, bangun energi positif dalam bekerja, agar tujuan bersama kita dapat tercapai dengan maksimal,” pungkasnya.

Apel gabungan ini menjadi penanda semangat baru bagi seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Solok dalam melanjutkan pelayanan kepada masyarakat, dengan harapan terwujudnya pemerintahan yang harmonis, produktif, dan berpihak pada kepentingan rakyat.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Teratas

Berita Terkait
Berita Terkait